Site icon Obat Alami Tradisional

Obat Sakit Maag Alami dari Tumbuhan

obat sakit maag

Rasa nyeri atau tidak nyaman pada lambung sering dialami setiap orang. Bila anda merasakan hal seperti itu, maka ada terkena sakit maag atau dispepsia. Sakit seperti ini mudah disembuhkan, namun bila tidak segera menemukan obat yang tepat maka maag bisa menjadi lebih parah.

Adapun penyebab terjadinya sakit maag adalah dikarena kurang baiknya proses penceranaan makanan didalam lambung. Dimana proses pencernaan dibantu oleh zat yang bernama enzim pepsin, renin yang becampur dengan asam lambung, jika prosesnya tidak baik maka akan menimbulkan rasa nyeri pada lambung karena lapisan mukosa pada lambung rusak.

Gejala sakit maag ditandai dengan sesorang merasa cepat kenyang dan kenyangya lama, mual, kembung pada perut bagian atas, sering sendawa, nyeri pada ulu hati setelah makan dan rasa panas pada bagian perut atas.

Gejala sakit lambung ini, ada kesamaan dengan sakit radang lambung. Namun sakit radang lambung cenderung disebabkan oleh infeksi yang menyebabkan asma lambung meningkat. Sebelumnya kami juga sudah membagikan obat alami radang lambung, jika anda merasa bahwa sakit yang anda derita lebih kepada radang lambung silahkan membacanya.

Jika anda merasakan ada gejala sakit maag sebagaimana kami sebutkan diatas silahkan mencobar obat sakit maag alami dari tumbuhan yang kami bagikan berikut :

Ramuan alami pertama :

Bahan-bahan :
Temukunci sebnayak 7 jari
Air mendidih secukupnya

Cara membuat ramuan:
Bahan dipotong tipis-tipis, diseduh dengan air mendidih.

Cara pemakaian :
Diminum 1 kali sehari, diulang selama 2 minggu.

Ramuan alami kedua :
Bahan-bahan :
Biji pala yang sudah menjadi serbuk sebanyak 1 gram
Buah pisang batu yang sudha menjadi serbuh 6 gram
Air mendidih secukupnya

Cara pembuatan :
Bahan diseduh dengan air mendidih, diamkan selama 5 menit lalu disaring/

Cara pemakaian :
Diminum 1 kali sehari sebanyak 100 ml diulang selama 1 bulan.

Ramuan ketiga :
Bahan-bahan :
Daun sembukan 3 gram
Kunyit sebnayak 2 gram
Garam sedikit saja
Air 100 ml

Cara membuat ramuan :
Bahan dicuci bersih dan tambahkan air, didihkan selama 15 menit, kemudian disaring dan diperas.

Cara pemakaian :
Diminum 1 kali sehari sebanyak 100 ml, diulang selama 2 minggu.

Agar proses penyebuhan berjalan lebih efektif terapkan pola hidup sehat, kurangi makan pedas berlemak, kurangi minum alkohol dan bersoda, tidur cukup dan olah raga secara teratur. Bila sakit terus berlanjut segera konsultasikan ke dokter.

Exit mobile version